Tombol Start Media: Mengangkat Potensi Game Lokal Malang Indonesia ke Panggung Utama

StartSmartID.com - Industri game Indonesia sedang berada di persimpangan penting. Di satu sisi, pasar domestik terus tumbuh pesat dengan jutaan gamer aktif. Namun di sisi lain, kontribusi developer lokal masih sangat minim dalam mengisi kebutuhan hiburan digital tersebut. Di tengah tantangan ini, upaya memperkuat ekosistem game lokal menjadi sangat krusial.
Kesadaran akan pentingnya pemberdayaan talenta dalam negeri mendorong munculnya berbagai inisiatif baru yang menjanjikan. Salah satu yang paling menonjol adalah kehadiran Tombol Start Media, sebuah platform digital yang tidak hanya menyuarakan game lokal, tetapi juga menghidupkan semangat kolaborasi antarkomunitas kreator game di tanah air.
Dengan pendekatan yang inklusif dan berbasis komunitas, Tombol Start Media menempatkan diri sebagai media penggerak yang mendorong apresiasi terhadap karya anak bangsa. Melalui konten mendalam, ruang kolaborasi, hingga liputan event, tombol start berupaya menjadi katalisator perubahan di industri game nasional.
Di tengah dominasi game asing di pasar Indonesia, suara kreator lokal masih sering tenggelam. Keresahan ini mendorong dua sosok kreatif asal Malang, Lanang Agung bersama partner, untuk meluncurkan Tombol Start Media, sebuah media digital baru yang fokus penuh pada dunia game lokal Indonesia. Melalui tombolstart.com, mereka bertekad menjadi motor publikasi dan promosi bagi developer yang selama ini kurang mendapat perhatian.
Indonesia sendiri kini menempati posisi ketiga sebagai pasar mobile gaming terbesar di dunia, dengan proyeksi nilai mencapai 36 triliun rupiah pada tahun 2025. Ironisnya, karya-karya anak bangsa justru hanya mengisi kurang dari 1% pasar ini. Situasi ini membuat para founder Tombol Start Media yakin bahwa perlu ada sebuah gerakan nyata untuk memperkuat ekosistem game lokal — bukan hanya dengan membuat game, tapi juga membangun ruang untuk menceritakan perjuangan di baliknya.
Lanang Agung bukan nama baru di dunia komunitas dan ekonomi kreatif. Dengan pengalaman lebih dari satu dekade di bidang web development, komunitas, dan produksi konten, ia dikenal lewat berbagai inisiatif seperti Sindikat Siniar dan Sarana AI. Dibantu oleh founder lainnya yang terlebih dahulu berkecimpung di dunia game untuk terkoneksi dengan komunitas maupun industri secara luas.
Melalui Tombol Start Media, keduanya menawarkan lebih dari sekadar berita game biasa. Mereka ingin menghadirkan ulasan mendalam tentang game lokal, membedah proses kreatif para developernya, serta memberikan ruang bagi komunitas untuk saling mengenal dan bertumbuh. Tak hanya itu, platform ini juga akan meliput event-event di industri game nasional, membangun direktori kreator, hingga berbagi tips dan peluang bagi developer muda.
Langkah ini sejalan dengan berbagai gerakan nasional seperti #MainGameLokal dan #BeliGameLokal yang didorong oleh Kementerian Ekonomi Kreatif. Dengan menghidupkan narasi game buatan Indonesia, Tombol Start Media berharap bisa mengubah cara masyarakat memandang game lokal — bukan lagi sekadar alternatif, tapi pilihan utama yang membanggakan.
Bagi gamer, kreator, atau siapa saja yang peduli dengan perkembangan industri kreatif Indonesia, Tombol Start Media membuka pintu lebar-lebar. Mulai dari membaca artikel, bergabung dengan komunitas, hingga mendukung rilisan baru dari developer lokal, semua bisa dimulai hanya dengan satu langkah: tekan tombol start di tombolstart.com.
Karena kadang, revolusi besar cukup dimulai dengan satu tombol. Tombol Start!
Posting Komentar